Sabtu, 27 Maret 2010

Warnet Menjadi Ajang Games dan Facebook

Warnet telah menjamur dimana-mana, terlebih di daerah perkotaan. Namun sayang sekali fungsi internet dalam hal ini tidak berjalan sesuai dengan fungsi yang sebenarnya, yaitu sebagai wadah untuk menggali ilmu pengatahuan. Internet merupakan gudang ilmu kalau kita pelajari secara mendalam. Segala sesuatu yang kita ingin ketahui semua bisa kita dapatkan lewat internet.

Suatu hari saya berjalan-jalan, secara tidak langsung terpikirkan oleh saya untuk melihat aktivitas di warnet. Apa dan seperti apa sih aktivitas yang dilakukan para pengguna internet di warnet?. Dari warnet satu ke warnet yang lain ternyata hampir semua warnet yang saya kunjungi para pengunjungnya sebagian besar menggunakan fasilitas internet hanya untuk bermain games dan berfacebook ria.
Sungguh ironis kedengarannya, tapi itulah yang memang terjadi di lapangan. Mereka hanya menggunakan internet untuk kepuasan bermain saja, mereka bukan mencari atau menggali pengetahuan yang mereka belum katahui. Kita tidak bisa menyalahkan adanya warnet karena mereka mendirikan itu hanya untuk bisnis. Yang kita harus sesalkan dalam hal ini kenapa fasilitas tersebut hanya digunakan untuk kepuasan sesaat saja, dan apakah dengan bermain games bisa menjamin masa depan mereka kelak...?.
Bukankah masih banyak kegiatan yang lebih bermanfaat daripada bermain games dan berfacebook ria...? misalnya membuat blog atau yang lainnya yang bersifat menyalurkan bakat dan pengetahuan mereka. Sulit memang untuk mengubah paradigma yang memang sudah melekat. Ini semua harus bermula dari pembiasaan. Semoga semua ini tak berkelanjutan agar para generasi kita akan lebih maju lagi dalam segala hal, dengan begitu pembangunan di negara kita akan semakin maju dan berkembang seiring dengan negara-negara yang sudah maju lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentarnya ya, ditunggu....!

Terimakasih atas kunjungannya,,,